Java Jazz Festival merupakan salah satu festival musik jazz terbesar di Asia Tenggara. Java Jazz Festival 2022 (JJF 2022) menjadi penyelenggaraan yang ke 17. Berdasarkan data dari panitia JJF 2022 jumlah penikmat music jazz yang datang tahun ini mencapai 100.000 orang. Tentu saja dengan jumlah pengunjung yang meningkat setiap tahunnya, panitia menghadapi tantangan untuk memastikan kinerja dan kelancaran jaringan pada area-area penting melalui ketersediaan wireless access point.
Untuk memastikan kinerja dan kelancaran jaringan pada area penting JJF 2022, tim operasional JJF mempercayakan Blue Power Technology dalam menerapkan dan mengintegrasikan solusi Extreme Networks. Lantas, apa saja manfaat solusi Extreme Networks untuk JJF 2022? Lengkapnya, simak artikel berikut.
Extreme Networks Jamin Kelancaran Jaringan Wireless Access Point JJF 2022
Untuk ketiga kalinya, Blue Power Technology selaku authorized advanced partner Extreme Networks, kembali dipercaya Java Jazz Festival sebagai penyedia jaringan wireless access point. Extreme Networks berhasil mengakomodasi dan memperkuat jaringan beberapa critical area pada Java Jazz Festival 2022, yaitu area registrasi, ticket box, stan merchandise, dan area khusus performer.
Pada saat acara Java Jazz Festival 2022 berlangsung, Extreme Networks menggunakan fitur Application Visibility yang dapat membantu network Java Jazz Festival untuk melihat top ten application yang sedang digunakan oleh user wireless dan kelancaran aplikasi ticketing saat digunakan.
Selain itu, Extreme Networks memiliki fitur WIPS yang dapat membantu tim Network Java Jazz Festival untuk melihat signal radio Access Point di sekitarnya dan melakukan terminate apabila ada signal Rogue Access Point lain yang mengganggu.
Blue Power Technology Berikan Solusi dan Layanan Terbaik untuk JJF 2022
Menurut Zaid Haritsyah selaku IT Coordinator Java Jazz Festival Production, mengungkapkan seperti tahun sebelumnya, Extreme Networks memberikan solusi terbaik dan berhasil menjamin koneksi jaringan stabil pada critical point seperti di area penukaran tiket, performer gate, dan merchandise area agar aman 100?n tidak bermasalah selama acara berlangsung.
Blue Power Technology sebagai penyedia solusi IT terpercaya di Indonesia berperan secara aktif untuk keberhasilan Extreme Networks di Java Jazz Festival 2022. Blue Power Technology menyediakan layanan yang lengkap, mulai dari instalasi, monitoring, hingga memberikan hasil analisis data pengunjung selama acara berlangsung. Dengan pengalaman dan portofolio yang luas, Blue Power Technology berkomitmen untuk selalu memberikan produk dan layanan terbaik bagi para customer.
Baca Juga: Untuk Ketiga Kalinya Extreme Networks dan Imperva Tingkatkan Kualitas dan Keamanan JJF 2020
Dapatkan Jaringan Stabil dan Optimal untuk Event Anda Dengan Solusi Extreme Networks dari BPT
Memiliki koneksi internet maupun jaringan yang stabil bukan lagi sebuah pilihan, melainkan sudah menjadi sebuah keharusan di era digital. Maka dari itu, infrastruktur lama berbasis wired tidak lagi memadai. Menyadari hal tersebut, Extreme Networks menghadirkan solusi jaringan modern berbasis wireless untuk semua bisnis dari berbagai industri.
Keunggulan dan kapabilitas Extreme Networks telah dijabarkan di atas melalui satu studi kasus JJF 2022 yang sukses memanfaatkan Extreme Networks. Dapatkan jaringan stabil dan optimal untuk berbagai jenis event dengan Extreme Networks melalui Blue Power Technology (BPT) selaku authorized advanced partner Extreme Networks di Indonesia, BPT siap membantu bisnis Anda memanfaatkan segala keunggulan dari Extreme Networks.
Tertarik dengan solusi Extreme Networks dari BPT? Segera hubungi marketing@bluepowertechnology.com.
Penulis: Ary Adianto - Content Writer CTI Group